Karmila, Lina (2015) Hubungan karakteristik perawat, pengetahuan dan sikap terhadap perilaku perawat mencegah kesalahan pemberian obat di Rumah Sakit Premier Jatinegara. Undergraduate thesis, STIK Sint carolus.
|
Text (ABSTRAK)
abstrak.pdf Download (127kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
bab 1.pdf Download (175kB) | Preview |
|
Text (BAB 2)
bab 2.pdf Restricted to Registered users only Download (201kB) |
||
Text (BAB 3)
bab 3.pdf Restricted to Registered users only Download (93kB) |
||
Text (BAB 4)
bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (299kB) |
||
Text (BAB 5)
bab 5.pdf Restricted to Registered users only Download (49kB) |
||
Text (BAB 6)
bab 6.pdf Restricted to Registered users only Download (96kB) |
||
Text (LAMPIRAN)
lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (205kB) |
Abstract
Keselamatan pasien merupakan prioritas utama dalam peningkatan mutu dan citra rumah sakit. Salah satu program yang dicanangkan yaitu aman dalam pemberian obat. Bila obat adalah bagian dari rencana pengobatan pasien, maka penerapan manajemen yang benar, penting untuk memastikan keselamatan pasien. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan hubungan antara karakteristik perawat, pengetahuan dan sikap terhadap perilaku perawat mencegah kesalahan pemberian obat di Rumah Sakit Premier Jatinegara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif noneksperimental dengan metode deskriptif korelasi dan uji statistik yang digunakan adalah chi square. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling dengan jumlah sampel 76 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 57 ( 75%) responden berjenis kelamin perempuan, 45 (59,2%) responden berusia >30-39 tahun, 36 (47,4%) responden dengan masa kerja > 5-15 tahun, 53 (69,7%) responden berpendidikan D3, 49 (64,5%) responden berpengetahuan baik dalam mencegah kesalahan pemberian obat, 43 (56,6%) responden mempunyai sikap yang baik dan 40 (52,6%) responden berperilaku baik dalam mencegah kesalahan pemberian obat. Hasil analisa bivariat menunjukkan jenis kelamin tidak ada hubungan dengan perilaku perawat mencegah kesalahan pemberian obat dengan p value 1,000 ( p value > 0,05), umur ada hubungan dengan perilaku dengan p value 0,002 (p value < 0,05), lama bekerja ada hubungan dengan p value 0,005 (p value < 0,05), pendidikan tidak ada hubungan dengan p value 0,580 (p value > 0,05), pengetahuan tidak ada hubungan dengan p value 0,920 (p value > 0,05), sikap ada hubungan dengan perilaku dengan p value 0,001( p value < 0,05). Diharapkan kepada perawat untuk meningkatkan kesadaran untuk selalu bekerja sesuai SOP dan bagi yang masih berpendidikan vocasional harus memikirkan tindak lanjut pendidikannya kearah yang lebih tinggi agar eksistensi pelayanan keperawatan dapat dipertahankan dan ditingkatkan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Karakteristik perawat, pengetahuan, sikap, perilaku, mencegah kesalahan pemberian obat. | ||||||||||||
Subjects: | R Medicine > RT Nursing | ||||||||||||
Divisions: | Nursing Undergraduate Study Program Nursing Undergraduate Study Program |
||||||||||||
Depositing User: | Dedy Andreas Harry Parasihan | ||||||||||||
Date Deposited: | 13 Jul 2021 04:16 | ||||||||||||
Last Modified: | 13 Jul 2021 04:16 | ||||||||||||
URI: | http://repository.stik-sintcarolus.ac.id/id/eprint/866 |
Actions (login required)
View Item |